Rabu, 31 Januari 2018

Berikut beberapa khasiat madu murni untuk kesehatan dan kecantikan

Berikut beberapa khasiat madu murni untuk kesehatan, diantaranya :

1. Membantu menurunkan kadar glukosa dalam darah. Beberapa anggapan banyak mengatakan bahwa penderita diabetes mellitus tidak diperkenankan mengkosumsi makanan atau minuman yang manis, karena akan meningkatkan produksi insulin dan dapat menaikkan kadar gula dalam darah. Namun, anggapan itu tak selamanya benar, karena madu murni yang merupakan sumber makanan yang memiliki cita rasa yang manis, baik dikonsumsi oleh penderita diabetes.

Madu baik dikonsumsi oleh penderita diabetes dengan konsumsi secara teratur cukup dengan 1 sendok teh madu asli atau madu murni 1 kali dalam sehari. Madu diperkaya dengan kandungan vitamin seperti vitamiin B1, B5 dan C yang mana sumber vitamin ini sangat dibutuhkan oleh penderita diabetes tanpa khawatir gula dalam darah meningkat. Namun, ketika ingin mengkonsumsi madu, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter terkait.

2. Khasiat madu murni tak hanya baik bagi orang dewasa, namun baik pula untuk bayi dalam membantu proses tumbuh kembang otak si kecil. Karena bayi hingga menginjak usia 5 tahun sangat membutuhkan kandungan vitamin lengkap yang salah satunya bisa di dapat dari madu. Perkembangan dan Pertumbuhan otak si kecil yang sangat terkait dengan kecerdasan pikiran (IQ ) dan kecerdasan mental ( EQ ).

3. Madu bersifat antiinflamasi atau antiperadangan terutama untuk mengobati luka bakar agar tidak infeksi dan cepat mengering.

4. Madu juga dapat membantu meningkatkan nafsu makan bagi anak-anak , selain itu madu juga mengandung vitamin B lengkap untuk membantu mempercepat proses pertumbuhan fisik dan menjaga kesehatan anak.

5. Khasiat madu murni untuk mengembalikan stamina dari kelelahan dan stress yang disebabkan pekerjaan yang terlalu menumpuk.

6. Tidak semua ibu memiliki kandungan yang kuat. Ada pula ibu yang kandungannya lemah, untuk itu ibu harus mengkonsumsi madu untuk memperkuat janin yang lemah dalam kandungan (rahim) ibu.

7. Membantu memberikan tenaga ekstra bagi ibu dalam masa kehamilan dan menyusui serta memperbanyak dan meperlancar pengeluaran ASI. Dan membantu asupan gizi yang tinggi bagi pertumbuhan janin yang sehat selama dalam kandungan.

8. Membantu mencegah terjadinya penyakit radang usus (colitis), maag dan tukak lambung. Khasiat madu murni juga memiliki peranan penting dalam menjaga kesehatan dan kinerja usus dan melindungi usus dari luka atau infeksi. Kandungan asam asetatnya membantu mengobati infeksi lambung.

9. Dapat menghilagkan rasa tidak enak pada obat-obatan yang dikonsumsi, membersihkan organ hati dari keracunan dan bakteri, memperlancar buang air kecil, dan mengoptimalkan sistem metabolisme tubuh serta cocok untuk mengobati batuk berdahak.

10. Dapat digunakan sebagai pengganti odol yang dapat menguatkan gusi, menyehatkan dan memutihkan gigi. Tak hanya itu, dapat mencegah dan mengobati sariawan dan menghindari bau mulut.

11. Madu juga dapat dijadikan sebagai shampoo yang dapat menghilangkan ketombe, memanjangkan, dan melembutkan rambut serta menyehatkan kulit kepala.

12. Sebagai pelengkap dari menu makanan sehari-hari, karena diperkaya kandungan gizi lengkap dan mudah diserap tubuh sehingga dapat membantu mengoptimalkan sistem pencernaan tubuh.

13. Madu yang dicampur beberapa ramuan herbal seperti herbal obat untuk melancarkan pembuangan air kemih, menghancurkan batu ginjal dan batu kandung kemih.

Khasiat madu murni untuk kecantikan:

1. Dengan dioleskan madu akan menimbulkan khasiat untuk mengencangkan kulit wajah.
2. Dapat digunakan untuk mengangkat sel kulit mati.
3. Khasiat madu yang murni dapat melembutkan dan melembabkan bibir.
4. Sebagai conditioner rambut kesayangan anda.
5. Menghilangkan bekas jerawat bagian dari khasiat madu yang dihangatkan.
6. Dapat untuk memutihkan wajah.
7. Menarik kotoran keluar dari pori-pori untuk menyembuhkan jerawat.
8. Sebagai solusi untuk mengobati bibir kering dan hitam.

Semoga info tentang khasiat madu murni diatas dapat bermanfaat bagi anda yang membutuhkanny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar